Indonesia Club Swiss, Switzerland
Istilah Indonesia Club Swiss, dari namanya mungkin sedikit banyak sudah ada yang bisa menyimpulkan arti dari istilah tersebut. Tapi, ini bukan hanya sekedar sebuah istilah, namun ini lebih kepada sebuah aktivitas yang dilakukan demi kepentingan bersama.
Apa saja sih aktivitas yang dikategorikan termasuk dalam kepentingan bersama ? Mungkin dengan penjelasan yang saya kutip dengan penjelasan seperti ini sudah cukup mewakili atau tidak, itu terserah penilaian masing-masing. “Temu kangen bincang santai antar perantau dari Indonesia yang tinggal di swiss serta orang Swiss yang pernah tinggal di Indonesia. Acara dua mingguan bertempat di Cafe Mensa Polyterasse ETHZ, Leonhardstrasse. 8001 Zürich. Bahan obrolan macam macam: pengalaman menarik, buku yang dibaca, tips dan trik hidup di negara lain, dll. Isi bebas dan tidak bergunjing”.
Kalau masih kurang puas, monggo di buka halaman ini : INDONESIA CLUB SWISS
Atau email ke : bincang.santai@gmail.com
Bisa juga datang langsung ke : Cafe Mensa Polyterrasse ETHZ yang berlokasi di : Leonhardstrasse, 8001 Zürich, Switzerland
Sebelumnya, untuk semua lurah, saya ijin menulis tentang kalian yah. Terima kasih atas ijinnya, meskipun belum di jawab sama sekali oleh semua lurah, dengan muka tembok saya tetap lanjut menulis
Dan satu hal lagi, salut untuk kalian semua personil Indonesia Club Swiss yang masih tetap memegang adat tradisi orang timur “mangan ora mangan sing penting kumpul” ——- halah,,,, salah ejaan tidak yah ??? ;D
Maju terus dan sukses untuk kalian semua.
Amin.
June 13, 2012 at 6:16 am
[…] Tulisan ini dipindah ke TRAVELLING WITH KEISHINTA […]
LikeLike